Kokohkan Keluarga, Bidang Perempuan DPD PKS Kediri Merayakan Hari Ibu

Kediri, 27 Desember 2015, Daerah Pilihan (Dapil) IV PKS Kabupaten Kediri kembali berkarya untuk keluarga dan menebar manfaat untuk masyarakat. Hal ini dibuktikan dengan terselenggaranya acara bertajuk “Dolan Bareng Keluarga Dan Simpatisan PKS Dapil 4” di kawasan wisata Ubalan pada hari minggu (14/12). 

“Bahkan benar adanya jika ibu itu adalah madrasah pertaman bagi anak – anaknya, namun ayah adalah kepala sekolahnya. Untuk itu harus ada kerjasama untuk memperkokoh keluarga” jelas ust. Marendra Darwis saat memberikan arahan dan motivasi kepada keluarga dan simpatisan PKS yang hadir saat itu. 

Keterlibatan anak-anak membuat acara tersebut semakin meriah, selang beberapa saat setelah arahan untuk para orang tua selesai dilaksanakan, anak – anak yang tergabung dalam komunitas Club Anak Keadilan Indonesia (CAKI) mulai bertingkah dengan memberikan coklat kepada sang ibunda sebagai bentuk kasih sayang di peringatan hari ibu. 


Tak kalah menariknya, panitia penyelenggara dibantu oleh tim Kepanduan PKS Kab. Kediri mengadakan games yang menarik dengan melibatkan semua anggota keluarga. Diawali dengan gerakan senam yang sederhana namun terstruktur, acara ini mampu menarik pengunjung lain untuk bergabung dalam rangkaian senam sehat PKS. 

Anna Sri Wahyuni, ketua panitia acara tersebut mengungkapkan bahwa games yang diadakan bertujuan untuk melihat kekompakan keluarga. Selain itu, diharapkan dengan adanya moment kebersamaan ini akan berdampak positif dengan semakin harmonisnya sebuah keluarga. Di akhir acara, peserta bersama – sama membuktikan kebermanfaatannya dengan membagikan sebanyak 600 bibit cabai kepada pengunjung. 


“Alhamdulillah acaranya berjalan dengan lancar, mulai dari aksi anak – anak yang memberikan coklat kepada ibundanya, games seru sekaligus pembagian doorprice untuk keluarga, sampai pemberian bibit cabai gratis kepada para pengunjung. Dan diluar dugaan, sambutan dari pengunjung sangat baik. Bahkan banyak yang datang kepada panitia untuk mendapatkan bibit tersebut” lanjut Anna Sri Wahyuni saat ditemui di lokasi (27/12) bersama anak-anaknya.(prh)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kokohkan Keluarga, Bidang Perempuan DPD PKS Kediri Merayakan Hari Ibu "

Post a Comment