DAPIL VI PKS Kabupaten Kediri Gelar Acara Buka Bersama Masyarakat Setempat

Usai sholat Ásar, beberapa warga dusun Miri Desa Kedungsari mulai memadati rumah kediaman bapak Mundir. Kemarin, hari Ahad 19 Juni 2016 pukul 16.00 telah diselenggarakan acara BukBer PKS bersama masyarakat setempat. Telah hadir pula ketua DPD PKS Kabupaten Kediri, Tatak Widhi Herjuno,S.Pt. 

Dalam sambutannya, Tatak Herjuno mengatakan acara buka puasa bersama yang digelar merupakan salah satu sarana untuk terus membangun kebersamaan PKS dengan masyarakat. Semua kegiatan PKS bertujuan untuk melayani masyarakat. 


Tampak suasana kebersamaan dan harmonis antara pengurus PKS Dapil VI dengan warga yang hadir. Mereka duduk bersama di atas tikar tanpa memandang status dan kedudukan. Suasana kebersamaan ini menjadi lebih bermakna ketika Ketua DPD Tatak Herjuno juga memberikan taujih (ceramah) jelang berbuka.

Pada kesempatan itu, sosok ketua DPD yang juga akrab disapa Ustadz Tatak tersebut berpesan tentang pentingnya arti keikhlasan. Ikhlas menjalankan ibadah atau segala bentuk aktivitas sehari-hari yang semata-mata hanya berharap mendapatkan Ridho Alloh SWT. 


“Sebagai partai dakwah, kami tidak hanya bicara soal politik. Kami memiliki program untuk melayani masyarakat. Jika ada DPC yang tidak memiliki kegiatan, silahkan, bisa dikomplain. Barusan kami mengadakan acara Ramadhan Camp untuk remaja dan sebentar lagi akan menggelar acara Mukhoyam untuk bapak-bapak. Jadi jangan sungkan untuk menyampaikan saran kepada kami, karena kami bertugas melayani masyarakat,” ungkap Tatak.

Suasana saat Buka bersama PKS DAPIL VI PKS Kabupaten Kediri

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "DAPIL VI PKS Kabupaten Kediri Gelar Acara Buka Bersama Masyarakat Setempat"

Post a Comment